PKSKotaBekasi.org – Salah satu kader terbaik PKS Kota Bekasi, Nur Supriyanto berhasil meraih gelar doktor setelah menempuh pendidikan doktoral di Pascasarjana Universitas Pasundan Bandung dan diwisuda pada Sabtu (23/4/16) kemarin.
Nur Supriyanto yang saat ini bertugas sebagai ketua Fraksi PKS di DPRD Provinsi Jawa Barat sukses dalam sidang terbuka pada Senin (15/4/16) dengan disertasi berjudul, “Pengaruh Psikologi Konsumen, Karakteristik Konsumen, dan Bauran Pemasaran Terhadap Proses Keputusan Pembelian Serta Implikasinya Pada Loyalitas Pelanggan (Studi Pada Pemilik Kendaraan Bermotor Roda Dua Merk Honda di Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat dan Kota Cimahi)”. Nur Supriyanto lulus dengan predikat sangat memuaskan.
Ketua DPD PKS Kota Bekasi, Heri Koswara mengucapkan selamat atas pencapaian Nur Supriyanto dalam bidang akademis ini.
“Alhamdulillah, Semoga pencapaian beliau dalam bidang akademis, mampu terus menyemangati dan menunjang aktifitas beliau sebagai wakil rakyat di DPRD Jabar dan tugas-tugas lainnya di DPW PKS Jabar. Semoga makin bermanfaat untuk umat,” ucap Heri Koswara.
Selain menjadi ketua Fraksi PKS DPRD Jawa Barat, Nur Supriyanto juga adalah bendahara umum DPW PKS Jawa Barat. (fs)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar